Suara Online
  • Beranda
  • Bisnis
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Teknologi
Subscribe
Suara OnlineSuara Online
Aa
Search
  • Pages
    • Home
    • Blog Index
    • Contact Us
    • Search Page
    • 404 Page
  • Categories
  • Personalized
    • My Saves
    • My Feed
    • My Interests
    • History
Follow US
Pentingnya Self Reminder: Kunci Sukses Dimulai dari Hal Kecil dan Inilah 5 Manfaatnya!

Beranda – cara melakukan self reminder – Pentingnya Self Reminder: Kunci Sukses Dimulai dari Hal Kecil dan Inilah 5 Manfaatnya!

Gaya Hidup

Pentingnya Self Reminder: Kunci Sukses Dimulai dari Hal Kecil dan Inilah 5 Manfaatnya!

Suci Wulandari
Suci Wulandari  - Content Writer Web Developer
Share
SHARE

Suaraonline.com – Self reminder atau pengingat diri merupakan hal yang mungkin bukan menjadi hal asing lagi yang baru terdengar. Pengingat diri ini adalah hal penting yang akan membantu kita dalam mengingat suatu hal penting seperti tugas, pekerjaan, jadwal, atau juga kebiasaan yang harus dilakukan dengan rutin.

Contents
Manfaat Self Reminder1. Meningkatkan Motivasi2. Membuat Diri Jauh Lebih Tenang3. Mengontrol Diri Lebih Baik4. Membantu Membuat Keputusan5. Menjaga Sebuah Hubungan Cara Melakukan Self Reminder1. Menggunakan Catatan Kecil Sebagai Pengingat2. Pasang Alarm Sebagai Pengingat3. Tempelkan Kata-kata Motivasi4. Lakukan Refleksi Mingguan5. Membuat Vision Board

Bukan hanya sebuah teknik untuk mengingat, tetapi self reminder juga merupakan salah satu kunci seseorang bisa sukses yang dimulai dari hal kecil dan dan sederhana. Teknik ini akan membantu seseorang untuk jauh lebih produktif dan fokus.

Manfaat Self Reminder

Self reminder wajib dimiliki oleh setiap orang karena merupakan bagian penting dalam kehidupan. Berikut ini adalah manfaat self reminder:

1. Meningkatkan Motivasi

Pengingat diri akan membuat motivasi seseorang jauh lebih meningkat dari biasanya. Ketika seseorang merasa malas untuk produktif, pengingat tersebut akan bekerja untuk mengingatkan kegiatan apa saja yang harus segera diselesaikan. Hal inilah yang membuat kita lebih bersemangat untuk aktif dan lebih percaya diri.

2. Membuat Diri Jauh Lebih Tenang

Pengingat diri juga akan jauh membuat diri menjadi lebih tenang. Setiap masalah yang biasanya susah dicarikan jalan keluar, dengan pengingat diri masalah akan jauh lebih mudah diselesaikan. 

Pengingat diri akan membuat seseorang jauh lebih tenang, berpikir dengan kepala jernih, dan juga lebih fokus dalam penyelesaian masalah yang ada.

3. Mengontrol Diri Lebih Baik

Pengingat diri bisa menjadi sebuah tameng atau batas agar diri kita tidak berbuat hal-hal yang negatif. Adanya pengingat akan membuat kita bisa mengontrol segala tindakan agar tidak merugikan diri sendiri dan orang lain.

4. Membantu Membuat Keputusan

Self reminder juga bertujuan untuk membantu membuat keputusan. Pengingat diri akan membantu diri untuk membuat keputusan diri sendiri sehingga tidak sampai salah langkah atau salah ambil jalan. 

5. Menjaga Sebuah Hubungan 

Self reminder akan membantu kita dalam menjaga hubungan sosial dengan orang lain. Dengan adanya pengingat kita bisa menyaring sikap dan perkataan agar tidak sampai menyakiti hati orang lain yang dapat membuat hubungan sosial menjadi rusak.

Cara Melakukan Self Reminder

Self reminder bisa dilakukan dengan hal yang sederhana. Berikut ini cara mudah untuk melakukan pengingat diri:

1. Menggunakan Catatan Kecil Sebagai Pengingat

Catatan kecil atau notes pengingat akan membantu seseorang untuk mengingat segala hal apa yang menjadi tujuannya. Tak lupa, taruhlah catatan tersebut pada tempat yang mudah terlihat supaya ketika melewatinya tidak akan terlupakan.

2. Pasang Alarm Sebagai Pengingat

Alarm merupakan salah satu pengingat yang paling banyak digunakan oleh orang-orang. Alarm ini akan membantu untuk mengingat jadwal atau hal yang akan dilakukan sehingga tidak akan terlewat.

3. Tempelkan Kata-kata Motivasi

Motivasi akan membantu kita dalam semangat mengejar goals atau tujuan yang akan dicapai. Kata-kata motivasi akan membuat kita semakin termotivasi dan terinspirasi agar bisa terus bergerak, bertumbuh, dan berdampak.

4. Lakukan Refleksi Mingguan

Cobalah untuk mulai melakukan refleksi mingguan untuk mengukur konsistensi yang ada dalam diri. Refleksi ini bertujuan untuk kita bisa mengevaluasi kekurangan atau hal apa yang nantinya akan dicapai.

5. Membuat Vision Board

Vision board akan membantu kita semangat juga dalam mengejar goals. Jika kita melenceng melakukan dari hal yang ditulis, maka secara tidak langsung otak juga bisa ikut menolaknya karena setiap perbuatan kecil yang dilakukan akan membawa dampak perubahan yang besar di masa depan.

Itulah tadi pembahasan mengenai manfaat dan cara melakukan self reminder. Pada dasarnya, pengingat diri merupakan salah satu hal yang penting untuk terus dilakukan secara konsisten.

Hal ini akan sangat membantu kita dalam mengingat segala hal-hal kecil. Meskipun tampak sederhana, nyatanya self reminder akan membuat kita menjadi lebih baik dari sebelumnya karena juga merupakan salah satu upaya dalam evaluasi diri.

Baca Juga: Pentingnya Kemampuan Critical Thinking dan Inilah 7 Manfaatnya dalam Kehidupan!

Penulis: Suci Wulandari

TAGGED: cara melakukan self reminder, self reminder
Share This Article
Facebook Twitter Copy Link Print
Leave a comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified Blog

Seedbacklink

Rumah Anak Surga

Hotel Karantina Qur’an

Rental Motor Semarang

You Might Also Like

Pentingnya Kemampuan Critical Thinking dan Inilah 7 Manfaatnya dalam Kehidupan!
Gaya Hidup

Pentingnya Kemampuan Critical Thinking dan Inilah 7 Manfaatnya dalam Kehidupan!

4 Min Read
Cara Menghadapi Pertanyaan Kapan Nikah? Saat Jomblo
ArtikelGaya Hidup

Cara Menghadapi Pertanyaan Kapan Nikah? Saat Jomblo

2 Min Read
4 Pilar Kecantikan Wanita Sesungguhnya Apa Saja Sih? Para Wanita Wajib Memiliki Hal Ini!
Gaya HidupKecantikan

4 Pilar Kecantikan Wanita Sesungguhnya Apa Saja Sih? Para Wanita Wajib Memiliki Hal Ini!

4 Min Read
Rutinitas Harian untuk Menjaga Produktivitas
ArtikelGaya Hidup

Rutinitas Harian untuk Menjaga Produktivitas

2 Min Read
Suara Online

Suaraonline.com : The voice of netizen

  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Privacy Police
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?