Akhir-akhir ini media sosial baik instagram, twitter, ataupun tiktok ramai membahas tentang tren instagram wrapped tetapi tidak banyak yang membahas bahaya tren instagram wrapped itu sendiri. Instagram wrapped sendiri adalah tren dimana seseorang dapat melihat aktivitas instagramnya diluar fitur yang telah disediakan oleh instagram, aktivitas yang dimaksud adalah pengguna instagram bisa melihat siapa saja yang sering mengunjungi profil instagramnya, lama waktu penggunaan instagram, bahkan siapa saja yang memblokir akun instagram. Hal itu sungguh menarik perhatian semua orang pengguna instagram karena mereka sangat dibuat penasaran dengan hal tersebut yang menyebabkan mereka akhirnya berbondong-bondong mengikuti tren ini tanpa sadar apa bahaya tren instagram wrapped itu sendiri.
Banyak yang tidak sadar betapa bahaya tren instagram wrapped yang mereka ikuti ini dan tidak terjamin keamanannya. Banyak orang yang menutup mata terkait fakta ini dan ada juga sebagian orang yang memang tidak paham akan bahaya tren instagram wrapped sehingga mengikuti tren ini dengan tenang. Tren ini bisa dikatakan berbahaya karena situs yang digunakan bukanlah situs resmi dari instagram, mereka menggunakan situs pihak ketiga yang mana kita tidak tau dan tidak bisa menjamin keamanannya. Apalagi data yang diambil untuk bisa mengikuti tren ini adalah pengguna instagram harus memasukkan username dan password instagram yang mana itu adalah hal yang pribadi. Hal tersebut menjadi ancaman untuk keamanan para pengguna instagram dan menjadi salah satu bahaya tren instagram wrapped ini.
Keamanan data pengguna sangat dilindungi oleh pihak instagram, dan ketika banyak orang memilih untuk mengikuti trend ini maka pihak instagram pasti tidak akan bertanggung jawab apabila terjadi hal diluar dugaan para pengguna instagram yang mengikuti tren, maka dari itu perlunya kesadaran diri sendiri untuk melek terhadap hal seperti ini apalagi dampaknya sangat berbahaya untuk keamanan data kita.
Beberapa hal berbahaya terkait tren instagram wrapped ketika pengguna mencoba untuk mengikuti tren ini akan dijelaskan lebih detail di artikel ini.
Bahaya Tren Instagram Wrapped
- Situs pihak ketiga bisa mengakses data pribadi lebih detail
Bahaya tren instagram wrapped yang pertama adalah ketika seseorang mengikuti tren ini yang bertujuan untuk melihat aktivitas-aktivitas yang tidak disediakan di fitur aplikasi instagram itu sendiri maka pengguna harus memasukkan username dan password. Setelah memasukkan username dan password maka si pihak ketiga bisa mengakses segala hal yang pernah kita akses atau kita coba di akun instagram tersebut, seperti filter-filter instagram yang pernah dicoba dan aktivitas akun untuk membentuk profil pengguna juga bisa dilihat dna di akses oleh pihak ketiga.
Kita tidak tahu, pihak ketiga yang menyediakan situs ini memiliki niat yang baik atau tidak, jika tujuan dari adanya situs ini adalah untuk hal yang buruk maka tidak menutup kemungkinan data pribadi atau hal-hal pribadi yang telah mereka akses melalui akunmu dapat digunakan untuk hal yang tidak baik.
- Akses kamera dan galeri di handphone mu
Pasti semua orang yang memainkan aplikasi instagram pernah mencoba setidaknya sekali untuk fitur filter atau efek yang disediakan pada instagram. Bahaya tren instagram wrapped selanjutnya adalah ketika kita mengakses fitur dan efek untuk instagram maka instagram perlu membutuhkan izin untuk akses kamera dan galerimu. Setelah kamu mengizinkannya, maka bisa menggunakan filter dan efek tersebut. Bayangkan, ketika kalian mengikuti tren ini dengan mempercayai dan memberi akses instagram kepada pihak ketiga yang menyediakan situs untuk tren ini, sama saja pihak ketiga bisa mengakses seluruh hal terkait informasi loginmu dan itu berbahaya karena mereka memiliki akses untuk mengakses kamera dan galerimu yang mana hal tersebut merupakan hal yang pribadi.
baca juga : Ini 2 Cara Bikin Twitter Wrapped 2022, Udah Nyoba?
2 hal tersebut adalah beberapa hal dari bahaya tren instagram wrapped apabila kamu nekat mengikuti tren ini, sangat menakutkan bukan? maka dari itu perlu bagi semua pengguna instagram untuk berhati-hati dan lebih paham terkait hal-hal seperti ini. Menjaga keamanan akun merupakan hal yang sangat penting untuk semua orang, untuk menjaga keamanan akun dari hal-hal buruk yang tidak diinginkan para pengguna bisa menggunakan autentikasi dua faktor sehingga akun tidak mudah disalahgunakan dan data pengguna tetap aman. Selain hal tersebut, perlu juga kesadaran diri terkait hal tersebut untuk menjaga dengan baik data pribadi masing-masing sehingga dapat menghindari hal-hal tidak diinginkan terjadi.