Suaraonline.com– Apakah kamu ingin memulai karir sebagai content writer? Jika iya, maka kamu harus memiliki skill dasar ini agar bisa memulai jenjang karir yang kamu inginkan.
Content writer secara sederhana merupakan orang yang menghasilkan tulisan secara umum. Biasanya content writer lebih identik dengan tulisan ringan seperti di blog dan website.
Skill Dasar Sebelum Memulai Karir Sebagai Content Writer
Sebagai orang yang menghasilkan tulisan, maka kamu dituntut untuk bisa memiliki skill dasar ini. Skill ini tentunya akan sangat berguna untuk menunjang karirmu sebagai content writer.
Berikut beberapa skill dasar dan stap yang harus kamu kuasai sebelum memulai karir sebagai content writer.
1. Perbanyak Membaca
Membaca merupakan aktivitas yang harus kamu gandrungi sebagai content writer. Tanpa membaca, content writer tidak akan bisa memulai karirnya.
Aktivitas membaca bagi seorang content writer seperti bensi pada motor, seperti kencur pada seblak dan seperti santan pada es cendol, tanpa menyukai aktivitas ini, mustahil kamu bisa memulai karir sebagai content writer.
Tujuan banyak membaca bagi content writer diantaranya, untuk memperkaya kosa kata, untuk mendapatkan referensi ide atau tema dan bahkan hanya untuk sekedar menambah wawasan.
2. Perbanyak Menulis
Step selanjutnya untuk memulai karir sebagai content writer yaitu dengan terus berlatih menulis. Setelah kamu menyukai aktivitas membaca, maka kamu sudah memiliki bahan bakar untuk menulis, kamu hanya perlu mengembangkannya dan berlatih.
Tangan seorang pelukis akan kaku jika jarang dilatih menggambar, meski dia sangat berbakat dalam melukis.
Sama halnya dengan seorang penulis, tanpa banyak latihan kita akan kesulitan untuk bisa menuangkan kata-kata yang ada di kepala kita dalam bentuk tulisan.
Untuk bisa memulai karir sebagai content writer, setidaknya dalam sehari kamu bisa berlatih menulis kata 100- 200 kata, bisa dimulai dari mencatat kegiatan hari ini atau menuangkan perasaanmu.
3. Latih Berpikir Kritis
Skill selanjutnya dari content writer yang harus kamu miliki yaitu mampu berpikir kritis. Kemampuan berpikir ini sangat dibutuhkan saat mencari topik judul, mencari riset data pendukung tulisan dan bahkan untuk sekedar melatih otakmu agar bisa menemukan angle ide yang ada.
Jadi, itulah tiga skill dasar yang harus kamu miliki jika ingin mengembangkan karir sebagai seorang content writer. Dengan memiliki skill ini, kamu akan lebih mudah memasuki dunia content writer.
Baca Juga: 3 Bahaya Keramas Sebelum Tidur : Bisa Mengakibatkan Kematian Mendadak




