Suara Online, Semarang – Deretan pepohonan yang tumbuh di sepanjang jalan depan Kampus Universitas Semarang (USM) memberikan nuansa teduh bagi pengguna jalan dan aktivitas sekitar kampus. Kondisi ini terasa kontras dengan cuaca Kota Semarang yang belakangan cukup panas.
Pantauan langsung di lokasi pada Jumat (06/12/2026), pepohonan dengan tajuk rimbun tampak menaungi ruas jalan di depan kampus USM.
Keberadaan vegetasi tersebut membantu mengurangi paparan panas matahari, terutama pada siang hari saat intensitas kendaraan dan aktivitas mahasiswa cukup tinggi.

Sejumlah pengguna jalan terlihat memanfaatkan area tersebut untuk berteduh sejenak, baik pengendara roda dua maupun pejalan kaki.
Suasana di sekitar kampus pun terasa lebih sejuk dibandingkan kawasan jalan lain yang minim pepohonan.
Selain memberikan kenyamanan, keberadaan pepohonan ini juga dinilai berperan dalam menjaga kualitas udara di sekitar lingkungan kampus.
Lalu lintas yang cukup padat di jalur tersebut membuat area hijau menjadi penyangga alami dari polusi dan panas jalanan.
Hingga liputan ini dilakukan, kondisi pepohonan di depan Kampus USM terpantau terawat dan tidak mengganggu arus lalu lintas.
Warga sekitar berharap keberadaan ruang hijau seperti ini dapat terus dijaga dan diperluas di titik-titik lain Kota Semarang, mengingat suhu udara yang semakin meningkat.
Baca Juga : Kecelakaan Tragis di Tol Batang–Semarang KM 354 Arah Semarang, Satu Orang Tewas
Editor : Salsabila Humairo Azzahro




