SUARAONLINE.COM – Buku dikenal sebagai jendela dunia yang memuat berbagai ilmu pengetahuan. Buku ternyata tak hanya memiliki satu jenis, namun ada berbagai jenis buku yang sering ditemui dan dapat dijadikan pilihan untuk dibaca maupun ditulis.
Sebagai pembaca ataupun penulis, tentunya kita harus dapat mengenali beberapa jenis buku yang ada. Dari situlah, pembaca maupun penulis akan lebih fokus dalam membaca atau menulis suatu buku.
Ketika tidak ada jenis buku, akibatnya pembaca maupun penulis akan mengalami kebingungan. Bingung karena satu tema tercampur atau menjadikan suatu buku tidak teratur dalam penyusunan babnya.
Oleh karena itu, suatu buku harus ada pembagian jenis buku. Berikut beberapa jenis buku yang sering ditemui dan sering dibaca atau dipublikasikan:
Jenis Buku
1. Novel
Urutan pertama pada jenis buku yang sering ditemui adalah novel. Novel merupakan jenis buku yang paling populer di kalangan para pecinta buku. Dikarenakan, novel memiliki berbagai genre yang dapat dipilih, dan terkenal dengan cerita atau isi didalamnya yang seru.
Pengertian novel sendiri ialah sekumpulan kalimat yang digabungkan menjadi satu buku, yang menceritakan suatu kisah. Kisah tersebut bisa berupa fiksi atau tidak nyata dan non-fiksi atau nyata.
Tak hanya mempunyai kemasan cerita yang unik dan menarik, namun novel juga berfokus pada setiap karakter di dalamnya. Karakter peran yang ada di dalam novel, sangatlah banyak dan memiliki beragam jenis sikap yang menggambarkan setiap peran.
Contoh novel populer yang dapat dijadikan gambaran adalah Dilan 1990 karya Pidi Baiq dan Pulang karya Tere Liye. Masih banyak lagi karya-karya novel lainnya, khususnya yang dari penulis Indonesia.
2. Komik
Jenis buku yang sering ditemui kedua adalah komik. Hal yang paling familiar, ketika mendengar kata komik adalah berasal dari Jepang. Namun, seiring berjalannya waktu, Indonesia pun tak kalah banyak yang mahir membuat komik.
Komik merupakan cerita bergambar yang sangat menarik. Biasanya, di dalam komik terdapat banyak gambar dan sedikit tulisan untuk sekadar percakapan, hal ini berbeda dengan novel.
Contoh komik populer dari Jepang adalah “Detective Conan”, sedangkan dari Indonesia adalah “Si Juki”. Keduanya memiliki ciri khas masing-masing, dan masih banyak lagi komik lainnya yang dapat dijadikan pilihan bacaan.
3. Antologi
Urutan jenis buku yang sering ditemui adalah antologi. Antologi merupakan jenis buku yang didalamnya mengumpulkan berbagai cerita yang tidak berkaitan.
Tak hanya cerita, namun biasanya penulisnya pun berbeda-beda. Kategori penulisan antologi biasanya menulis tulisan berupa cerita pendek, puisi, kumpulan quotes, ataupun pantun.
Sebagai pembaca, tentunya kita bisa menikmati buku antologi ini dengan nyaman. Dikarenakan memiliki isi dan gaya bahasa yang beragam, sehingga pembaca dapat merasakan cerita yang berbeda dalam satu tema.
Contoh buku antologi adalah “Hujan Bulan Juni” karya Sapardi Djoko Damono. Dan masih banyak buku antologi lagi yang dapat ditemukan di perpustakaan maupun toko buku.
4. Dongeng
Jenis buku yang sering ditemui selanjutnya adalah dongeng. Dongeng merupakan cerita fiksi, yang dianggap oleh masyarakat tidak nyata. Namun, ada juga kepercayaan bahwa dongeng ialah cerita yang secara turun temurun dari zaman dahulu untuk mengajarkan nilai-nilai moral setempat.
Dongeng umumnya dibacakan oleh anak-anak, entah masuk dalam pelajaran sekolah ataupun di luar sekolah. Dongeng bisa membantu anak-anak belajar dalam mengembangkan imajinasi, membentuk dan membangun karakter.
Dongeng biasanya tak hanya berisi tulisan, namun juga ada ilustrasi untuk anak-anak lebih nyaman membacanya. Banyak jenis buku dongeng yang populer di Indonesia, seperti “Malin Kundang”, “Bawang Merah dan Bawang Putih”, “Sangkuriang”, dan lain sebagainya.
5. Biografi
Biografi juga termasuk ke dalam jenis buku yang sering ditemui. Jenis buku ini adalah mengulas tentang riwayat hidup tokoh-tokoh penting yang disatukan dalam satu buku.
Singkatnya, jenis buku biografi ini adalah berisi tentang riwayat hidup suatu tokoh yang ditulis oleh orang lain. Lain halnya dengan suatu tokoh yang menulis riwayat hidupnya sendiri, hal tersebut bisa disebut dengan autobiografi.
Tak hanya riwayat hidup pada suatu tokoh, namun buku biografi juga memuat tentang inspirasi, motivasi, dan nilai-nilai kehidupan yang telah dialami oleh tokoh tersebut.
Hal tersebut tentunya untuk menginspirasi pada para pembaca. Contoh buku biografi seperti “Buya Hamka” karya Ahmad Fuadi.
6. Majalah
Majalah menjadi jenis buku yang sering ditemui selanjutnya. Majalah merupakan kumpulan dari artikel, cerita, berita, iklan, dan lain sebagainya yang kemudian dicetak untuk dipasarkan.
Majalah juga mempunyai jenisnya masing-masing, seperti majalah fashion, artis, makanan, dan lain sebagainya. Buku majalah biasanya dicetak setiap minggu, per dua minggu, atau bahkan per bulan.
Buku majalah mempunyai kertas yang paling bagus daripada jenis buku yang sering ditemui lainnya. Dari sini bisa menampilkan gambar atau foto yang dicetak lebih maksimal.
Selain terdapat gambar, juga mempunyai tulisan untuk mendeskripsikan gambar tersebut atau sebagai bahan informasi. Informasi yang terdapat dalam majalah biasanya ditulis dengan lengkap.
Majalah bisa ditemukan di berbagai toko buku atau tempat lain yang menyediakan update majalah baru. Contoh majalah seperti Intisari, Kartini, dan lain sebagainya.
7. Buku Digital
Jenis buku yang sering ditemui terakhir adalah buku digital. Buku ini merupakan buku yang paling modern dan didesain secara khusus untuk era yang serba digital ini.
Berbeda dengan jenis buku pada biasanya, seperti namanya buku digital bisa diakses secara digital. Maksudnya adalah bisa diakses secara mudah dan langsung lewat handphone, tablet, maupun laptop.
Bagi yang malas untuk membawa buku fisik kemana-mana, buku digital bisa menjadi solusi untuk tetap bisa membaca buku dimanapun. Buku digital pun bisa dijadikan solusi untuk yang tidak mampu membeli buku fisik yang terbilang cukup mahal.
Walaupun ada beberapa buku digital yang berbayar, namun tak sedikit pula yang gratis dan tetap legal. Buku digital sangatlah membantu untuk orang-orang yang gemar membaca di era saat ini, karena sangat mudah dibaca.
Demikian berbagai jenis buku yang dapat dijadikan pengetahuan dan referensi untuk dibaca ataupun dijadikan tema menulis. Jenis buku di atas juga seringkali ditemui di banyak toko buku.
Baca Juga: 5 Manfaat Membaca Buku di Era Serba Digital