SUARAONLINE – Banyak diantara masyarakat yang percaya dengan ramalan zodiak atau ramalan bintang, yang biasanya berisi prediksi tentang masa depan, nasib seseorang maupun penilaian kepribadian secara umum. Padahal, jika kita memperhatikan, bahaya percaya ramalan zodiak sangat terlihat jelas dampaknya. Nah, apa sih bahaya percaya ramalan zodiak? Yuk, simak artikel di bawah ini!
Inilah Bahaya Percaya Ramalan Zodiak!
- Tidak percaya diri
Bahaya percaya ramalan zodiak dapat menyebabkan tidak percaya diri dengan apa yang akan dilakukan. Karena merasa takut jika apa yang dilakukan tidak sesuai dengan harapan. Sehingga juga berdampak pada performa dan kinerja seseorang.
- Membatasi diri
Tidak percaya diri dapat membuat seseorang membatasi diri dari lingkunganya. Karena terlalu percaya dengan ramalan dia juga merasa tidak membutuhkan dukungan dari orang sekitarnya.
- Sulit mengambil keputusan
Akibat terlalu percaya dengan apa yang diramalkan, seseorang akan sulit dalam mengambil keputusan.
- Ketergantungan
Bahaya yang paling sulit untuk dihindari adalah ketergantungan terhadap ramalan, yang mengakibatkan seseorang sulit untuk membedakan kehidupan nyata dan ramalan.
- Kecemasan berlebih
Orang yang percaya dengan ramalan akan mengalami kecemasan berlebih, karena dia sudah sibuk memikirkan apa yang belum terjadi. Dia akan terus memikirkan hal yang akan dialami kedepannya padahal belum tentu terjadi. Selain itu, dengan terlalu percaya ramalan bisa mengakibatkan seseorang menyalahkan diri sendiri karena tidak sesuai dengan apa yang diharapkan.
Baca Juga: 5 Manfaat Konsumsi Air Putih, Jangan Dianggap Remeh!