SUARAONLINE.COM – Forum Yayasan Indonesia mengadakan webinar dengan tema “Step By Step Menyusun Program Yayasan” pada hari Jum’at (6/9/2024). Webinar ini dilaksanakan pada pukul 20.00 WIB hingga 21.30 WIB dan dihadiri oleh peserta webinar yang merupakan anggota yang bergabung di dalam Forum ini.
Webinar yang ini dilaksanakan melalui zoom meeting app ini dan secara khusus menghadirkan Ustadz Riki Ariyandi sebagai perwakilan dari Tim Fundraising Yayasan Al Fatihah untuk sharing terkait menyusun program yayasan. Pemateri dalam webinar ini sudah memiliki banyak pengalaman dalam menyusun program yayasan sehingga akan memaparkan materi yang bisa menambah insight dan pengetahuan baru tentang program-program yayasan untuk peserta yang hadir dalam webinar yang bisa dijadikan pertimbangan bagi para pengelola yayasan untuk menyusun programnya.

Webinar ini diawali dengan pemaparan materi tentang pentingnya riset dalam menyusun program yayasan. Ustadz Riki menjelaskan bahwa yang paling pertama dilakukan untuk menyusun suatu program yayasan adalah dengan melakukan riset. Adapun riset yang pertama adalah riset dari penerima manfaat dengan melihat apa yang harus didapatkan oleh penerima manfaat. Riset yang kedua adalah riset pengelola manfaat yang harus diambil adalah dampak untuk yayasannya dan juga dampak branding dari guru atau karyawannya. Yang ketiga adalah riset pemberi manfaat yang menjadikan pemberi manfaatnya ikut serta dalam sebuah program yang ada sehingga dampaknya bisa lebih luas lagi untuk program itu. Ustadz Riki juga menjelaskan bahwa apapun programnya harus melihat dampak dari penerima manfaat, pengelola manfaat dan juga pemberi manfaat.
Ustadz Riki menjelaskan tentang pentingnya pengelolaan SDM saat sedang proses menjalankan atau membuka program baru. Contohnya adalah apabila dalam membuat program sekolah adalah dengan memanfaatkan SDM yang ada baik itu guru atau santri dan mengikutsertakan wali santri juga sambil berjalan promosi siswa sambil cari santrinya sambil membranding sekolah dan dengan adanya hal ini, manfaatnya dapat kembali ke penerima manfaat, pengelola manfaat maupun pemberi manfaat.
Adapun setelah program berjalan selama satu bulan, diharuskan melakukan evaluasi mulai dari para penerima manfaat atau manfaat dari program itu dari dampak yang diberikan dari programnya ke penerima manfaat . Untuk membentuk program yang berbeda dari program di yayasan lainnya adalah dengan membentuk inovasi program yayasan dan inovasi tersebut bisa diambil dari tiap karyawan atau guru guru yang ada, dan setelah diskusi tentang inovasi maka diambil yang terbaik sehingga ada pembaruan.
Webinar ini diakhiri dengan closing statement dari Ustadz Riki dengan mengatakan “teman-temen kita alhamdulillah belajar sama-sama, kita belajar hari ini untuk meningkatkan skill dan juga ikhtiar kita untuk bisa lebih dunia pendidikan dunia parenting dan sebagainya. mudah mudahan dalam satu ikhtiar ini bisa bermanfaat untuk orang banyak dan mudah-mudahan Allah gampang kan dan lancarkan semua urusan kita, Dan yang paling bagus adalah kita bisa bermanfaat untuk orang lain karena sebaik-baik orang adalah yang bermanfaat untuk orang lain. yang kita kerjakan semoga bermanfaat untuk orang lain dan semoga dampaknya banyak juga untuk kita dan juga untuk orang banyak”.
Baca Juga : Optimalisasi Manajemen Tim Fundraising Yayasan Untuk Meningkatkan Kinerja Tim Fundraising