SUARAONLINE.COM – Forum Yayasan Indonesia mengadakan agenda webinar mingguannya pada Selasa (27/8/2024) sebagai agenda minggu ke empatnya dengan bertajuk “Manajemen Tim Fundraising Yayasan” yang merupakan agenda rutinan dari forum tersebut untuk anggota yang bergabung didalamnya. Webinar ini dilaksanakan pada pukul 20.00 WIB hingga 21.30 WIB melalui zoom meeting dan dihadiri oleh member Forum yayasan Indonesia yang mana banyak dari mereka merupakan para pemilik dan pengurus yayasan yang melakukan fundraising sehingga tema tentang manajemen tim fundraising ini ini menjadi tema yang tunggu untuk peserta webinar. Webinar ini secara khusus menghadirkan Nudial Khoeroh selaku Manajer Fundraising Yayasan Al Fatihah yang bertempat di Semarang, Jawa Tengah.

Sesi Pertama diawali mbak Nudi dengan menjelaskan materi tentang optimalisasi tim yang bisa dimulai dari manajernya, yang mana dijelaskan bahwa sebagai seorang manajer harus memiliki skill managerial dan juga skill leader yang berguna untuk identifikasi kinerja tim dan juga dan memanajemen atau memetakan tugas dari timnya sesuai dengan kemampuannya.
Selanjutnya adalah mapping tim yang dimulai dari manager program, staff manager, penanggung jawab tiap program hingga pada penanggung jawab untuk Customer Service (CS) untuk fundraising. Hal selanjutnya yang dibahas oleh mbak Nudi tentang manajemen tim fundraising adalah tentang alur kerja yang dimulai dari menyusun program yang tepat,adanya koordinasi bersama dari setiap divisi yang ada mulai dari media, ads dan juga webdev serta tim fundraising.
Tidak boleh tertinggal juga adanya evaluasi untuk manajemen tim fundraising. Adapun evaluasi yang dimaksud adalah evaluasi yang bisa menumbuhkan kerjasama tim dan juga mentoring dari setiap proses yang dijalankan.“Disini nggak Cuma kerja, kita juga mau bangun bonding, supaya mereka nyaman dan betah di yayasan Al Fatihah.” merupakan hal yang diperhatikan dan dibangun oleh manajer sehingga dapat meningkatkan kinerja tim fundraising yang ada di yayasan.
Webinar yang dilaksanakan oleh Forum Yayasan Indonesia tentang manajemen tim fundraising ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan materi yang dibutuhkan bagi pengelola atau pemilik yayasan terkait dengan manajemen tim fundraising yang menjadi salah satu pilar awal untuk dapat berhasil dalam melakukan fundraising.
Baca Juga : Digital Fundraising Jadi Topik Menarik dalam Webinar Rutin Forum Yayasan Indonesia